Puluhan Rumah Warga Labuhan Tangga Kecil Tergenang Banjir

BANGKO (seribukubah.com) – Intensitas curah hujan yang tinggi dalam sepekan terakhir akibatkan Sejumlah rumah warga di Labuhan Tangga Kecil tergenang air.

Karsiti (33) tahun, warga RT 11/RW 04 Labuhan Tangga Kecil mengaku rumahnya digenangi air setinggi sekitar 25 sentimeter. Sehingga ia beserta keluarga terpaksa menumpang tidur dirumah keluarganya sejak empat hari lalu.

“Sudah empat hari rumah kami terendam, sekarang kami menumpang tidur dirumah tetangga,” kata Karsiti saat dijumpai media ini.

Disebutkannya, selain menumpang tidur, sebagian peralatan rumah tangga yang rentan terkena air juga sudah dipindahkan ketempat yang aman.

Hal sama juga dialami Abdul (35) tahun. Rumah berdinding papan miliknya juga tak luput dari genangan air. ” Hanya kamar yang belum terkena air, kebetulan kamar kami posisi agak tinggi,” kata Abdul.

Selain merendam rumah warga, air juga menggenangi Kantor Penghulu Labuhan Tangga Kecil.

“Setiap ruangan kantor tergenang air, meskipun demikian kami tetap masuk kantor, namun kami bekerja tidak memakai sepatu,” kata Setdes Labuhan Tangga Kecil Fadli SP, saat dihubungi media ini via ponselnya, Jumat (25/9/2020)

Pantauan wartawan media ini di lokasi terlihat puluhan rumah penduduk terendam. Selain itu ratusan hektar kebun sawit milik warga setempat juga turut terendam. (mg)