Karang Taruna Rohil Gelar Rapat, Bahas Rencana Kegiatan

BAGANSIAPIAPI (seribukubah.com) – Karang Taruna (KT) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) melakukan rapat pembahasan agenda sekaligus rencana kegiatan organisasi itu.

Rapat dipimpin oleh Ketua KT Rohil, Kasmer Dahlan, SIP, di hadiri Wakil Ketua I Saiful Tarmizi, Bendahara Hang Jebat, Wakil Sekretaris I Zulfikar, Wakil Sekretaris II Swadi dan Wakil Ketua III Abu Nawas serta dihadiri pula anggota KT lainnya.

Salah satu agenda adalah membahas rencana Temu Karya Kecamatan dan Desa, kegiatan Koperasi organisasi ini, dan rencana pelaksanaan Jombore Karang Taruna Tingkat Daerah Rohil Tahun 2020, serta membahas hal-hal lainnya yang dianggap perlu.

“Jadi rapat hari ini, pertama kita mempersiapkan untuk membantu melaksanakan pengukuhan karang taruna Kepenghuluan Bagan Punak Pesisir dan kelurahan bagan Punak,” sebut Ketua KT Rohil Kasmer Dahlan.

Disebutkan Kasmer, Secara khusus Pengukuhan Pengurus KT di dua Kepenghuluan tersebut langsung diambil alih oleh KT Kabupaten karena merupakan atensi dari pemerintah daerah dan pihak Kepolisian.

“Kenapa kita langsung mengambil alih ini, karena memang karang taruna Bagan Punak Pesisir merupakan atensi dari pihak pemerintah daerah juga kepolisian,” sebut eks Ketua KPU Rohil ini.

Kasmer juga berharap dengan keberadaan serta aktivitas positif Karang Taruna di dua Kepenghuluan itu, setidaknya dapat menjadikan wilayah tersebut menjadi wilayah yang baik menjadi potensi wisata yang diharapkan oleh pemerintah daerah.

Untuk diketahui, Di kepenghuluan Bagan Punak dan Bagan Punak Pesisir itu sendiri jalannya sudah dihiasi dengan lukisan 3D oleh pemerintah, saat ini sudah mulai ramai dikunjungi masyarakat untuk objek wisata swaphoto. (mg)