BPBD Rohil Salurkan Bantuan Korban Kebakaran

Bagansiapiapi, Seribu Kubah – Badan Penanggulangan Bencana dan Pemadam Kebakaran (BPBD-Damkar) Kabupaten Rokan Hilir menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran di Kelurahan Bagan Punak, Jumat (5/5/2017) pagi. Penyaluran bantuan langsung dipimpin oleh Kepala BPBD dan Damkar Rohil H. Azhar Achmad Ali, SE M.Si.

Bantuan langsung diserahkan kepada korban Warisno dilokasi kebakaran berupa sembako dan peralatan lainnya. Azhar mengatakan bahwa salah satu bentuk kepedulian Pemda Rohil dengan langsung menyalurkan bantuan kepada para korban kebakaran.

Adapun bantuan yang diberikan berupa beras 80 kilogram, gula 10 kilogram, ikan kaleng, telur ayam, lampu emergensi dan tikar plastik. Ia berharap bantuan ini bisa meringankan beban korban musibah kebakaran yang terjadi pada Kamis (4/5/2017) lalu.

“Semoga bermanfaat, sementara ini hanya itu yang bisa kita berikan kepada para korban, nanti bila memang masih ada bantuan lainnya akan kembali kita salurkan,” ujar Azhar.

Ditambahkan Azhar bahwa korban kebakaran bernama Warisno juga diakuinya merupakan sosok pekerja keras, bahkan setiap hari mengantarkan koran kerumah pribadinya di Jalan Pahlawan, Bagansiapiapi. “Kita juga kaget ternyata yang terbakar rumah teman kita, mudah-mudahan tabah dalam menghadapi cobaan ini,” kata Azhar.

Sementara itu Warisno mengucapkan syukur atas bantuan yang telah disalurkan, ia berharap kepada pihak yang memberikan sumbangan mendapatkan ganjaran pahala. “Jujur saja saat ini pikiran saya sedang risau dan kalut, Alhamdulillah anak dan istri saya bisa makan dengan bantuan yang diberikan,” kata Warisno.

Kesedihan juga tak bisa disembunyikan Warisno atau lebih akrab disapa Wak Ono yang memang terlihat terpukul atas kejadian tersebut, sementara ini keluarganya ditumpangkan dirumah kontrakan anaknya yang tak jauh dari lokasi kejadian. “Sementara ini sambil menunggu ada rezeki ngontrak lagi anak-anak dan istri saya tumpangkan dulu,” tuturnya. (rls)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *