Nobar “Surga Menanti” Dihadiri Bupati

Bagansiapiapi, Seribu Kubah – Bupati Rokan Hilir H. Suyatno menghadiri acara nonton bareng (Nobar) film “Surga Menanti” di Gedung Serbaguna, Jalan Gedung Nasional Bagansiapiapi, Jumat (20/1) pagi. Bupati tampak didampingi oleh Kepala Bappeda HM Job Kurniawan dan sejumlah pejabat Rohil.

Nobar digelar oleh Dewan Masjid Indonesia (DMI) Rohil, Persatuan Islam Tionghua Indonesia (PITI) Rohil, Klinik dr Azizah DK bekerja sama dengan Khanza Film Production.

Film ini diperagakan oleh Umi Pipiek, Astri Ivo, Syakir Daulay, Agus Kuncoro, Syekh Ali Jabeer dan masih banyak lagi. Sinopsis film Surga Menanti akan bercerita mengenai seorang remaja yang bercita-cita menjadi seorang Hafizh Qur’an.

Bupati memberikan apresiasi kegiatan yang digelar oleh DMI Rohil ini sehingga banyak hikmah dari film yang diputarkan untuk para generasi muda.

“Acaranya sangat bagus, apalagi kebanyakan yang menonton para santri dan santriwan serta masyarakat umum. Kita mengajak agar masyarakat juga ikut menonton cukup hanya dengan memberikan Infak Rp10 ribu saja,” kata Bupati.

Penonton pada pagi itu terlihat ramai dan juga fokus melihat adegan demi adegan yang mendidik pagi itu.

Ketua DMI Rohil H. Wazirwan Yunus M.Si mengatakan bahwa acara digelar melihat bahwa film religi ini sangat memotivasi

“Untuk memotivasi anak-anak agar rajin mengaji, karena film ini mengisahkan perjalanan seorang hafizd,” kata Wazirwan.
Bagi yang berminat katanya bisa memesan tiket masuk di kantor DMI Rohil Jalan Pahlawan, depan SMP Muhammadiyah, atau juga bisa pesan lewat SMS ke nomor 0852 1490 6055.

Jadwal pemutaran film selama tiga hari berturut-turut, 20, 21 dan 22 Januari 2017 untuk setiap hari lima sesi, sesi 1 jam 08.00-09.45 WIB, sesi 2, jam 10.00-11.45 WIB, sesi 3 jam 13.30-15.15 WIB, sesi 4 jam 16.00 -17.45 WIB, sesi 5 jam 20.00-21.45 WIB.

“Dalam tiga hari kedepan akan kita tayangkan terus, sampai saat ini sudah ratusan orang yang memesan tiket dan tiket masih tersedia bagi yang berminat,” kata Wazirwan Yunus yang juga Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Menengah Rohil itu. (skc/der)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *